Menu



Favicon1
banner ads

Sabtu, 16 Oktober 2010

Dua Gol Bepe Menangkan Persija

Sabtu, 16 Oktober 2010 |
SEMARANG,  - Kapten sekaligus striker Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, mencetak dua gol yang menentukan kemenangan timnya 2-0 atas Persela Lamongan dalam lanjutan pertandingan Indonesia Super League, Sabtu (16/10/2010).
Bepe mampu membuat timnya unggul 1-0 pada menit ke sepuluh. Gol berawal dari tembakan M Ilham yang mampu dimentahkan kiper Choirul Huda. Sial bagi Persela, bola muntah disambar Bepe dan bobollah gawang mereka.
Persela mencoba bangkit dan berhasil mendapat peluang bagus di menit ke-32. Melalui situasi bola mati, Redouane Barkaoui yang tak terkawal di kotak penalti berhasil menyontek bola. Sayang, usahanya itu masih melambung di atas gawang Hendro Kartiko.
Sepuluh menit sebelum laga berakhir, bek Persela, Taufiq Kasrun melakukan kesalahan fatal sehingga bola di kakinya dicuri Greg Nwokolo. Pemain bernomor punggung sepuluh itu kemudian mengirim bola ke Bepe yang langsung menembakkannya masuk ke gawang lawan.
Kemenangan ini mengantar Persija duduk di peringkat delapan dengan torehan empat poin. (*)
Susunan pemain:
Persija:
Hendro Kartiko; Ismed Sofyan, Amarzukih, Precious Emuerejaye, Arsene Beyemi, Octavianus (Toni Sucipto 54), Oliver Makor (Aliyudin 82), Syamsul Chaerudin, M Ilham (Ambrizal 69), Greg Nwokolo, Bambang Pamungkas
Persela: Choirul Huda, Charis Yulianto (Slamet Riyadi 80), Fabiano Bertrame, FX Yanuar, Taufiq Kasrun, Mustafic Fachrudin, I Gede Sukadana, Jimmy Suparno, Hendro Siswanto, Fery Ariawan, Redouane Barkaoui.

Sumber : KOMPAS.com


Related Posts



0 komentar:

Posting Komentar

Recrent Komen

Jam

Anda Pengunjung ke.....

Fisitor Come From

INFORMATION

free counters Page Rank
 

Author

Foto saya
saya adalah siswa smpn 1 ponorogo kelas 8D. Saya sangat senang membaca. Komik yang saya suka adalah Detektif Conan. Saya mulai suka ngeblog sejak SMP kelas 7 karena saya tertarik melihat teman-teman saya ngeblog.....sekian trimakasih

Kawan

Copyright © ARIEL BLOG | Powered by Blogger | Template by Blog Go Blog| Edited by arielpk-pk
Back To Top